newsmetrontb

Nasional

Metro

Lotim

Ad Placement

Lobar

Loteng

Tuesday, January 27, 2026

Polisi Tangkap Terduga Pelaku Pengedar Narkoba Asal KSB

 


Newsmetrontb.com_ SUMBAWA NTB.     Satuan Reserse Narkoba Polres Sumbawa kembali menggagalkan peredaran gelap narkotika jenis sabu dalam jumlah signifikan. Seorang pria berinisial S (46), asal Taliwang, Kabupaten Sumbawa Barat (KSB), diringkus petugas setelah sempat mencoba melarikan diri di wilayah Desa Luar, Kecamatan Alas, pada Senin siang (26/01/2026).

Kapolres Sumbawa AKBP Marieta Dwi Ardhini, S.H., S.I.K., melalui Kasat Resnarkoba Iptu Harirustaman, S.H., mengonfirmasi bahwa penangkapan ini merupakan hasil tindak lanjut dari laporan masyarakat mengenai maraknya transaksi narkoba di wilayah tersebut.
“Terduga pelaku kami amankan bersama barang bukti sabu dengan berat bruto mencapai 45,60 gram yang rencananya akan diedarkan ke luar wilayah Sumbawa,” jelas Kasat.

Penangkapan bermula saat Tim Opsnal mendapatkan informasi mengenai seorang pria yang menggunakan sepeda motor merah baru saja melakukan transaksi narkoba di Desa Luar. Sekitar pukul 14.00 WITA, petugas mendapati pria dengan ciri-ciri tersebut melintas.

“Saat hendak diberhentikan, pelaku S justru memutar balik kendaraannya dan mencoba melarikan diri dengan kecepatan tinggi. Aksi kejar-kejaran sempat terjadi hingga akhirnya petugas berhasil menyudutkan dan mengamankan pelaku di sebuah gang sempit di Desa Luar.” ujar Iptu Harirustaman.

Dengan disaksikan oleh saksi umum setempat, petugas melakukan penggeledahan menyeluruh. Meski tidak ditemukan barang terlarang pada badan pelaku, petugas berhasil menemukan satu poket besar narkotika jenis sabu yang dibungkus plastik hitam dan tisu, tersembunyi di dalam kantong depan sebelah kiri sepeda motor yang dikendarainya.

Dari hasil interogasi sementara, pelaku mengakui bahwa barang haram tersebut miliknya yang didapatkan dari seorang perempuan di sebuah rumah kos. Namun, saat tim melakukan pengembangan ke lokasi kos yang dimaksud, kamar tersebut ditemukan dalam keadaan kosong tanpa penghuni.

Saat ini terduga pelaku beserta seluruh barang bukti berupa 1 poket besar narkotika jenis sabu dengan berta bruto 45,60 gram, 1 unit sepeda motor yamaha Nmax yang digunakan terduga pelaku, 1 unit Hp Android, plastik hitam, dan selembar tisu telah diamankan di Mapolres Sumbawa untuk dilakukan penyidikan lebih lanjut. (red

Polda NTB Gelar Rakor Persiapan Ops Keselamatan Rinjani 2026


Newsmetrontb.com_ KOTA MATARAM
    Untuk memastikan pelaksanaan Operasi Keselamatan Rinjani 2026 berjalan optimal dan terpadu, Polda NTB menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Lintas Sektoral yang dipimpin Erwin Rachmat, di Ruang Rapat Direktorat Lalu Lintas Polda NTB, Selasa (27/01/2026).

Rakor ini dihadiri Karolog Polda NTB, Dirlantas Polda NTB, Kabid Propam Polda NTB, Wadansat Brimob Polda NTB, Auditor TK II Madya Itwasda Polda NTB, serta perwakilan instansi terkait dari Pemerintah Provinsi NTB. Kehadiran lintas unsur tersebut menjadi kunci dalam menyatukan langkah dan strategi pengamanan.

Kabid Humas Polda NTB Mohammad Kholid menjelaskan, rakor digelar untuk menyamakan persepsi dan memperkuat sinergi antarinstansi dalam pelaksanaan Operasi Keselamatan Rinjani 2026, khususnya menjelang dan pasca Hari Raya Idul Fitri 2026.

Operasi Keselamatan ini dilaksanakan secara terpusat sebagai bagian dari pengamanan arus mudik dan balik Idul Fitri. Operasi akan digelar serentak di seluruh Polda dan Polres jajaran, termasuk di wilayah hukum Polda NTB dengan sandi Operasi Keselamatan Rinjani 2026,” jelasnya.

Dalam rakor tersebut, para peserta membahas kesiapan personel, pola pengamanan, serta langkah-langkah preventif untuk menekan angka pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas. Penekanan juga diberikan pada edukasi keselamatan berkendara dan peningkatan kepatuhan masyarakat terhadap aturan lalu lintas.

Melalui koordinasi lintas sektoral ini, Polda NTB berharap pelaksanaan Operasi Keselamatan Rinjani 2026 dapat berjalan efektif, aman, dan humanis, sekaligus menciptakan situasi lalu lintas yang tertib dan kondusif selama momentum Idul Fitri 2026. ( red



LPKA Lombok Tengah MoU Dengan PKM Tingkatkan Pelayanan Kesehatan


Newsmetrontb.com_ LOMBOK TENGAH 
Lembaga Pembinaan Khusus Anak  Kelas II Lombok Tengah resmi menjalin kerja sama dengan Puskesmas Aik Darek melalui penandatanganan Perjanjian Kerja Sama tentang pelayanan kesehatan, yang dilaksanakan di LPKA Kelas II Lombok Tengah, baru-baru ini.

Penandatanganan perjanjian kerja sama ini merupakan bentuk komitmen bersama dalam meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan bagi Anak Binaan di LPKA Kelas II Lombok Tengah. Kerja sama tersebut mencakup pelayanan kesehatan dasar, pemeriksaan kesehatan berkala, penanganan kondisi darurat, hingga upaya promotif dan preventif kesehatan.

Kepala LPKA Lombok Tengah, Hidayat. Menyampaikan bahwa kerja sama ini sangat penting dalam mendukung pemenuhan hak dasar Anak Binaan, khususnya di bidang kesehatan. “Kesehatan merupakan aspek fundamental dalam proses pembinaan. Dengan adanya sinergi bersama Puskesmas Aik Darek, kami berharap pelayanan kesehatan dapat diberikan secara optimal, berkelanjutan, dan profesional,” ujarnya.

Sementara itu, perwakilan Puskesmas Aik Darek menyambut baik kerja sama ini dan menegaskan kesiapan pihaknya untuk memberikan dukungan layanan kesehatan sesuai dengan standar pelayanan yang berlaku. Kolaborasi ini diharapkan mampu meningkatkan derajat kesehatan Anak Binaan sekaligus mencegah terjadinya penyakit menular di lingkungan LPKA.

Melalui penandatanganan perjanjian kerja sama ini, LPKA Kelas II Lombok Tengah menegaskan komitmennya dalam memberikan pembinaan yang holistik, tidak hanya berfokus pada aspek pembinaan kepribadian dan kemandirian, tetapi juga pada pemenuhan hak kesehatan sebagai bagian dari perlindungan anak.

Kerja sama ini diharapkan dapat berjalan secara berkesinambungan serta memberikan dampak positif bagi terciptanya lingkungan LPKA yang sehat, aman, dan mendukung proses pembinaan Anak Binaan secara optimal. ( red

Tragis, Ibu Dibunuh Dijerat dan Dibakar Anak Kandung


Newsmetrontb.com_ MATARAM NTB
.     Misteri penemuan sesosok mayat perempuan dalam kondisi hangus terbakar di Dusun Batu Leong, Desa Sekotong Barat, Lombok Barat, akhirnya terungkap. Polda NTB mengamankan terduga berinisial BP, pria asal Monjok Timur, Kecamatan Selaparang, Kota Mataram. Hubungan keduanya terungkap sebagai ibu dan anak kandung.

Kabid Humas Polda NTB Kombes Pol Mohammad Kholid, S.I.K., M.M., Selasa (27/1/2026), saat Konferensi Pers di gedung Sasana Dharma, menyampaikan jika peristiwa itu tercatat dalam laporan polisi Polres Lombok Barat dan langsung ditangani tim gabungan, lantaran lokasi kejadian berpindah lintas wilayah.

Korban adalah seorang perempuan bernama Yeni Widyastuti, yang merupakan ibu kandung dari terduga pelaku,” ujar Kombes Pol Kholid.

Peristiwa bermula Minggu (25/1/2026) sekitar pukul 16.00 Wita. Warga menemukan jasad manusia hangus terbakar di pinggir jalan Dusun Batu Leong. Saksi awal Melati Hikmanul Hasanah dan Abdul Fatah, kemudian melapor ke Polsek Sekotong. Petugas Polsek Sekotong, piket Polres Lombok Barat, serta Inafis segera mendatangi lokasi.

Malam hari pukul 21.45 Wita, Tim Puma Subdit Jatanras Ditreskrimum Polda NTB, melakukan pengecekan lanjutan dan berkoordinasi dengan RS Bhayangkara Mataram, terkait evakuasi serta rencana otopsi.

Keesokan harinya, Senin (26/1/2026) pagi, tim gabungan kembali menggelar olah tempat kejadian perkara (TKP) lanjutan. Penyisiran CCTV di sekitar jalur TKP mengarah ke sebuah mobil Innova putih. Siang hari, konsolidasi dilakukan bersamaan dengan pemantauan otopsi. Menjelang malam, petunjuk dari rekaman CCTV mempersempit identifikasi kendaraan dan pemiliknya.

Direktur Reskrimum Polda NTB Kombes Pol Arisandi, SH.  S.I.K . M.S.i  menjelaskan, tim kemudian mendatangi rumah terduga di Monjok Timur didampingi kepala lingkungan.

Di bagasi belakang mobil ditemukan bercak darah. dari interogasi awal, terduga mengakui perbuatannya,” kata Kombes Pol Arisandi.

Penyidik mengungkap aksi bermula saat korban tertidur pulas. Terduga melilitkan tali ke leher korban hingga nyawa tak tertolong. Jasad dibungkus sprei lalu dimasukkan ke bagasi belakang Toyota Innova putih. Mobil itu bergerak ke arah Sekotong, sempat singgah di Simpang Tiga Lembar untuk membeli Pertalite, lalu menuju lokasi sepi di Batu Leong. Di lokasi tersebut, jasad disiram bahan bakar dan dibakar. Terduga meninggalkan tempat kejadian setelah menunggu sekitar satu jam.

Motif dipicu sakit hati. Terduga mengaku kesal lantaran permintaan uang, untuk membayar utang tak dipenuhi korban.

Polisi mengamankan dua unit kendaraan roda empat, sepatu Vans abu-abu, jaket hitam, swab basah dan kering DNA darah dari bagasi, kotak permen karet diduga berisi ganja, kunci kendaraan, kamera action, bingkai foto pembanding DNA gigi, serta ponsel Samsung A02, Samsung A32, dan Oppo.

Terduga dijerat Pasal 459 KUHP juncto Pasal 458 ayat (2) KUHP.

Ancaman pidana maksimal hukuman mati, penjara seumur hidup, atau penjara paling lama 20 tahun,” tegas Kombes Pol Kholid.

Perwakilan RS Bhayangkara Mataram menyampaikan, jenazah tiba Ahad malam pukul 21.50 Wita, dalam kondisi hangus terbakar derajat berat. Pemeriksaan forensik mengidentifikasi korban berjenis kelamin perempuan melalui temuan pakaian dan perhiasan, disertai luka tumpul pada beberapa bagian tubuh. Proses otopsi dilakukan bersama dokter forensik untuk mendukung penyidikan.

Saat ini terduga beserta seluruh barang bukti diamankan di Polda NTB, untuk proses penyidikan lanjutan. Polisi juga mendalami temuan ganja, guna menelusuri keterkaitan dengan kondisi terduga saat menjalankan aksinya. ( red )





Monday, January 26, 2026

2 Residivis penjahat Narkoba Ditangkap Polosi


 Newsmetrontb.com_ KOTA MATARAM         Tim Opsnal Satuan Reserse Narkoba Polresta Mataram kembali mengungkap kasus tindak pidana Narkotika diwilayah hukumnya. Dalam pengungkapan yang dilakukan Senin (26/01/2026), polisi mengamankan empat orang terduga pelaku, terdiri dari tiga perempuan dan satu laki-laki, beserta barang bukti Narkotika jenis sabu.

Keempat terduga yang diamankan yakno  DH (25), YH (27), S (55), serta seorang pria berinisial M (47). Mereka ditangkap di sebuah rumah di Lingkungan Butun Indah, Kelurahan Mandalika, Kecamatan Sandubaya, Kota Mataram.

Dalam penggerebekan tersebut, petugas melakukan penggeledahan badan terhadap para terduga sekaligus menggeledah seluruh ruangan rumah. 

Dari hasil penggeledahan, polisi menemukan sabu seberat 1,13 gram, serta sejumlah barang bukti lain yang diduga kuat berkaitan dengan aktivitas penyalahgunaan dan peredaran Narkotika.

Kasat Narkoba Polresta Mataram I Gusti Ngurah Bagus Suputra menjelaskan bahwa pengungkapan ini berawal dari laporan masyarakat yang resah dengan aktivitas mencurigakan di rumah tersebut.

Informasi dari masyarakat kami tindak lanjuti dengan penyelidikan. Saat petugas tiba di lokasi, para terduga sedang berkumpul di dalam rumah. Setelah dilakukan penggeledahan, ditemukan barang bukti Narkotika,” jelasnya.

Lebih lanjut, Kasat Narkoba mengungkapkan bahwa dua dari empat terduga merupakan residivis kasus Narkoba, yakni M dan DH, yang sebelumnya pernah menjalani proses hukum atas kasus serupa.

Tidak hanya berhenti di satu lokasi, petugas juga melakukan penggeledahan lanjutan di rumah DH yang berada tidak jauh dari lokasi penangkapan, guna memastikan tidak ada barang bukti lain yang disembunyikan.

Saat ini, keempat terduga telah diamankan di Mapolresta Mataram untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut. Penyidik masih mendalami peran masing-masing terduga, termasuk kemungkinan keterlibatan dalam jaringan peredaran Narkoba yang lebih luas.

Atas perbuatannya, para terduga dijerat Pasal 114 ayat (1) UU RI No 35 Tahun 2009 ttg Narkotika Jo Pasal 609 ayat (1) huruf a UU RI No 1 Tahun 2023 ttg KUHP Jo UU RI No 1 Tahun 2026 tentang Penyesuaian Pidana, dengan ancaman hukuman maksimal 20 tahun penjara.

Pengungkapan ini kembali menegaskan komitmen Polresta Mataram dalam memberantas peredaran dan penyalahgunaan narkotika, sekaligus merespons aktif peran masyarakat dalam memberikan informasi demi menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan. ( red )

Empat Orang Personel Polda NTB Terima Satya Lencana


Nesmetrontb.com_ KOTA MATARAM
  Wakapolda NTB Brigjen Pol. Hari Nugroho, S.I.K. memimpin upacara penganugerahan Tanda Kehormatan Satyalencana Pengabdian, kepada sejumlah personel Polda NTB.

Upacara mulai pukul 07.00 Wita dengan Brigjen Pol. Hari Nugroho tampil sebagai inspektur upacara, sekaligus membacakan sambutan Kapolda NTB. Deretan personel penerima penghargaan berdiri rapi, mencerminkan perjalanan panjang pengabdian dalam tugas kepolisian.

Dalam sambutan Kapolda NTB yang dibacakan Wakapolda, ditekankan makna Satya Lencana sebagai bentuk apresiasi negara atas dedikasi, loyalitas, dan tanggung jawab para personel selama menjalankan tugas.

Tanda kehormatan ini bukan sekadar simbol, melainkan cerminan loyalitas, kerja keras, keteladanan, serta integritas yang senantiasa dijunjung tinggi,” ujar Brigjen Pol. Hari Nugroho saat membacakan sambutan Kapolda NTB.

Kapolda NTB juga menitipkan pesan agar penghargaan tersebut menjadi pemicu semangat, tidak hanya bagi penerima, namun juga seluruh personel Polda NTB. Tantangan tugas ke depan dinilai semakin kompleks, sehingga dituntut kemampuan beradaptasi, berinovasi, serta menjaga soliditas internal.

Jadikan tanda kehormatan yang diterima hari ini, sebagai amanah moral untuk terus berbuat yang terbaik, menjaga nama baik institusi, dan menjadi teladan di lingkungan kerja maupun di tengah masyarakat,” pesannya.

Upacara ditutup dengan ucapan selamat kepada seluruh penerima Satya Lencana Pengabdian. Doa pun dipanjatkan agar seluruh personel senantiasa diberi perlindungan kekuatan serta keselamatan dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat bangsa dan negara. ( red




Ops Aman Nusra II BRIMOB Polda NTB Laksanalan Kebersihan di Aceh


Newsmetrontb.com_ TAMIANG  ACEH 
Satbrimob Polda Nusa Tenggara Barat yang tergabung dalam Ops Aman Nusa II melaksanakan kegiatan pembersihan lingkungan pascabencana di wilayah Aceh Tamiang, sebagai bentuk kepedulian dan respons cepat Polri terhadap masyarakat terdampak.

Kegiatan pembersihan dilaksanakan di Taman Kanak-Kanak Al-Furqan, dengan sasaran perbaikan fasilitas sekolah. Personel Satbrimob mencabut dan memperbaiki kembali plang nama sekolah yang terdampak, serta membersihkan lumpur yang telah mengeras di sejumlah titik agar lingkungan sekolah dapat segera digunakan kembali.

Selain pembersihan fisik, Satbrimob Polda NTB juga melaksanakan kegiatan pemulihan psikologis (trauma healing) bagi para pelajar. Kegiatan ini digelar di SMP Negeri 4 Bendahara, dengan melibatkan siswa dalam berbagai aktivitas edukatif dan hiburan yang berlangsung meriah dan penuh keceriaan.

Kegiatan trauma healing tersebut diharapkan dapat mengurangi trauma pascabencana serta membantu mengembalikan semangat belajar anak-anak, sehingga proses pendidikan dapat kembali berjalan dengan normal.

Dansatgas Ops Aman Nusa II Kombes Pol Iwan Hidayat, S.I.K. menyampaikan bahwa kehadiran Polri tidak hanya fokus pada pemulihan fisik, tetapi juga kondisi psikologis masyarakat. 

Sementara itu, Dansatbrimob Polda NTB Kombes Pol Dwi Yanto Nugroho, S.I.K., M.Han. menegaskan bahwa Brimob akan terus hadir dan berperan aktif dalam setiap misi kemanusiaan demi membantu masyarakat bangkit pascabencana. ( red



Wakapolda NTB Ramaikan Fun Bike Umara 2026,


Newsmetrontb.com_ KOTA  MATARAM
Wakapolda NTB Brigjen Pol. Hari Nugroho, S.I.K., hadir meramaikan Fun Bike Ulama dan Umara 2026 bersama tokoh agama, pejabat daerah, serta masyarakat di Sirkuit Mandalika pada hari  minggu ( 25/01/2026 ) 

Kegiatan gowes santai mulai pukul 16.00 Wita. Rute di kawasan sirkuit ikonik Lombok Tengah itu dipilih, untuk menghadirkan nuansa kebersamaan sekaligus sport tourism. Wakapolda NTB terlihat menyatu bersama peserta dengan balutan pakaian olahraga.

Momentum ini memperkuat silaturahmi ulama dan umara, sekaligus mengajak masyarakat hidup sehat,” ujar Brigjen Pol. Hari Nugroho di sela kegiatan.

Agenda kebersamaan berlanjut malam hari. Pukul 19.00 Wita, Wakapolda NTB kembali hadir pada Mandalika Bersholawat dan Doa bersama Abuya Al Habib Zain bin Abuya Al Habib Hasan Baharun, di Pantai Kuta Mandalika. Lantunan sholawat menggema di tepi pantai, diikuti jamaah dengan khidmat mengenakan busana hitam putih berpeci hitam.

Brigjen Pol. Hari Nugroho menilai, rangkaian acara tersebut membawa pesan kuat soal persatuan dan kedamaian di NTB.

Doa dan sholawat jadi penguat batin, sinergi ulama–umara jadi fondasi menjaga keamanan dan keharmonisan daerah,” tuturnya.

Kehadiran jajaran kepolisian, termasuk Kapolres Lombok Tengah sebagai pejabat pendamping, memberi rasa aman sepanjang kegiatan. Mandalika pun kembali tampil bukan sekadar destinasi wisata, tapi juga ruang bertemunya spiritualitas, kebugaran, dan persaudaraan. ( red




Polda NTB Tingkatkan Profesionalisme Satpam melalui Pembinaan Tehnis


Newsmetrontb.com_ KOTA MATARAM NTB
Sebagai bentuk tanggung jawab dalam meningkatkan kinerja Satuan Pengamanan Polda NTB melalui Direktorat Binmas menggelar Pembinaan Teknis bagi anggota Satpam Badan Usaha Jasa Pengamanan (BUJP) PT Gapeksindo Jaya Bersama yang bertugas di PLN UPK Lombok Mataram, Sabtu (24/01/2026).

Kegiatan pembinaan berlangsung di Kantor PLN UPK Lombok Mataram, Kelurahan Tanjung Karang, Kecamatan Sekarbela, dan diikuti seluruh personel Satpam yang bertugas di lingkungan unit tersebut. Materi pembinaan disampaikan langsung oleh Kasubdit Bin Satpam/Polsus Ditbinmas Polda NTB, AKBP Iwan Syahrial, S.E.

Kabid Humas Polda NTB, Kombes Pol. Mohammad Kholid, S.I.K., menjelaskan bahwa pembinaan ini merupakan bagian dari tugas pokok Direktorat Binmas untuk meningkatkan kapasitas dan kemampuan Satpam dalam membantu menjaga serta memelihara keamanan di lokasi kerja

Satpam adalah mitra strategis Polri dalam menjaga keamanan. Karena itu, pembinaan dilakukan secara rutin dan berkelanjutan, menyesuaikan dinamika dan perkembangan situasi keamanan,” ujarnya.

Dalam pembinaan teknis tersebut, peserta dibekali pemahaman tentang langkah-langkah teknis penanganan gangguan keamanan, termasuk prosedur awal yang harus dilakukan Satpam saat menghadapi potensi ancaman di lapangan.

Kami berharap pembinaan yang berkesinambungan ini dapat meningkatkan profesionalisme Satpam, sehingga sinergi dengan Kepolisian semakin kuat dalam mencegah dan menangani gangguan keamanan di objek vital,” pungkas Kombes Pol. Kholid. ( red



Sunday, January 25, 2026

Polisi Tangkap 3 Terduga Pelaku Kejahatan Narkotika Bersama BB


Newsmetrontb.com_ KOTA MATARAM 
       Tim Opsnal Satuan Reserse Narkoba Polresta Mataram kembali menunjukkan keseriusannya dalam memberantas peredaran gelap Narkotika Pada  Sabtu malam (24/01/2025) berikut barang buktinua  berupa  sabu seberat 1,44 gram dan ekstasi 6,5 butir atau Netto 2,75 gram dari tiga terduga pelaku.

Tiga terduga yang diamankan masing-masing RS (31) dan R (37), keduanya warga Kecamatan Cakranegara, serta seorang perempuan berinisial IGAPS (19) asal Kecamatan Mataram. Selain Narkotika, polisi juga mengamankan sejumlah barang bukti lain berupa alat konsumsi narkoba, alat komunikasi, perlengkapan penjualan Narkotika, serta uang tunai yang diduga hasil transaksi Narkoba.

Kasat Narkoba Polresta Mataram AKP I Gusti Ngurah Bagus Suputra, SH., MH., menjelaskan bahwa pengungkapan tersebut dilakukan melalui rangkaian pengembangan dan penggeledahan di lima tempat kejadian perkara (TKP).

Pengungkapan bermula dari diamankannya RS dan IGAPS di halaman salah satu kos-kosan di wilayah Pajang Timur, Kota Mataram. Dari situ kami melakukan pengembangan dan menggeledah kamar kos IGAPS dan RS di wilayah Punia,” jelasnya.

Dari hasil pemeriksaan awal, petugas memperoleh keterangan bahwa sabu dan ekstasi yang dikuasai RS dan IGAPS berasal dari terduga R. Tim Opsnal kemudian bergerak cepat memburu R yang diketahui tinggal di wilayah Sayang-sayang, Cakranegara. R akhirnya berhasil diamankan di pinggir jalan tidak jauh dari rumahnya.

Tidak berhenti sampai disitu, petugas juga melakukan penggeledahan badan terhadap R di lokasi penangkapan, serta menggeledah rumah R dan tempat tinggal RS yang berada di sekitar lokasi tersebut.

Dari berbagai barang bukti yang kami amankan, kuat dugaan ketiga terduga ini terlibat tindak pidana Narkotika, baik sebagai pengedar maupun pengguna,” tegas Kasat Narkoba.

Saat ini, ketiga terduga telah diamankan di Mapolresta Mataram untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut. Penyidik masih mendalami peran masing-masing serta kemungkinan adanya jaringan lain yang terlibat.

Atas perbuatannya, para terduga dijerat Pasal 114 ayat (1) UU RI No 35 Tahun 2009 ttg Narkotika Jo Pasal 609 ayat (1) huruf a KUHP Jo UU RI No 1 Tahun 2026 tentang Penyesuaian Pidana, dengan ancaman hukuman maksimal 20 tahun penjara.

Pengungkapan ini menjadi bukti nyata komitmen Polresta Mataram dalam mendukung Program Asta Cita Pemerintah, khususnya dalam upaya pencegahan dan pemberantasan peredaran gelap Narkotika di wilayah hukumnya. ( red

Dua Orang Terduga Pelaku Kejahatan Narkotika Diamankan Polisi


Newsmetrontb.com_ KOTA MATARAM         
Dua pria asal Kecamatan Lingsar, Kabupaten Lombok Barat, masing-masing berinisial MY (32) dan HA (29), diamankan Tim Opsnal Satresnarkoba Polresta Mataram saat tengah duduk santai di pinggir jalan Jalan Peternakan, Kelurahan Selagalas, Kecamatan Sandubaya, Kota Mataram, Sabtu sore sekitar pukul 15.00 WITA (24/01/2026).

Keduanya diamankan setelah polisi melakukan penyelidikan berdasarkan informasi masyarakat terkait dugaan peredaran gelap Narkotika. Informasi tersebut menyebutkan adanya aktivitas mencurigakan yang diduga berkaitan dengan transaksi Narkoba di lokasi tersebut.

Kasat Narkoba Polresta Mataram AKP I Gusti Ngurah Bagus Suputra, SH., MH., membenarkan penangkapan dua terduga pelaku tersebut. Menurutnya, pengungkapan berawal dari laporan warga yang resah dengan aktivitas kedua pria itu.

Sebelumnya kami menerima informasi adanya pria yang diduga menjual sabu di wilayah tersebut. Setelah dilakukan penyelidikan, tim Opsnal mendapati dua pria dengan gerak-gerik mencurigakan di pinggir jalan Selagalas. Keduanya diduga sedang menunggu pembeli yang sebelumnya telah berkomunikasi melalui telepon,” jelas AKP Ngurah Bagus.

Saat hendak diamankan, kedua terduga sempat mengelak dan mengaku tidak memiliki Narkoba. Namun, setelah dilakukan penggeledahan badan, petugas menemukan satu poket sabu seberat 0,32 gram. Selain Narkotika, polisi juga mengamankan handphone dan sejumlah uang tunai yang diduga hasil transaksi sabu.

Tak berhenti di lokasi penangkapan, petugas kemudian melakukan pengembangan dengan menggeledah rumah para terduga di wilayah Kecamatan Lingsar. Dari hasil penggeledahan tersebut, polisi menemukan berbagai alat yang diduga digunakan untuk konsumsi sabu.

Di rumah terduga yang masih merupakan bersaudara kandung ini kami menemukan pipet plastik yang diruncingkan, pipa kaca, jarum kompor sabu, serta tutup botol yang telah terpasang pipet plastik. Seluruh barang tersebut kami amankan sebagai barang bukti karena berkaitan dengan tindak pidana Narkoba,” tambahnya.

Saat ini, kedua terduga masih menjalani pemeriksaan intensif di Mapolresta Mataram. Polisi juga telah mengamankan seluruh barang bukti guna kepentingan proses hukum lebih lanjut.

Atas perbuatannya, MY dan HA akan dijerat dengan Pasal 114 ayat (1) UU RI No 35 Tahun 2009 ttg Narkotika Jo Pasal 609 ayat (1) huruf a UU RI No 1 Tahun 2023 ttg KUHP jo UU RI No 1 Tahun 2026 tentang Penyesuaian Pidana, dengan ancaman hukuman maksimal 12 tahun penjara.

Pengungkapan ini kembali menegaskan komitmen Polresta Mataram dalam memberantas peredaran gelap Narkoba demi menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah hukumnya. ( red

Saturday, January 24, 2026

Laporan Susu Kedaluwarsa MBG FORDEM Akan Datangi Kejati NTB


Newsmetrontb.com_ KOTA MATARAM    
Forum Demokrasi Masyarakat Nusa Tenggara Barat (FORDEM NTB)  akan mendatangi Kejaksaan Tinggi NTB  untuk mempertanyakan tindak lanjut laporan dan pernyataan sikap terkait dugaan peredaran susu kedaluwarsa dalam Program Makan MBG di Kabupaten Lombok Timur.

Koordinator FORDEM NTB, Alfathul Ferdian, mengatakan laporan resmi telah diterima dan diregistrasi oleh Kejati NTB pada 19 Januari 2026. Namun hingga kini, pihaknya belum memperoleh penjelasan terbuka mengenai progres penanganan laporan tersebut.

Kami akan datang langsung ke Kejati NTB untuk mempertanyakan sejauh mana tindak lanjut laporan kami , Ini menyangkut keselamatan anak dan penggunaan anggaran negara, sehingga tidak boleh dibiarkan tanpa kejelasan,” ujar Alfathul Ferdian kepada wartawan, Jumat (24 Janyari 2026).

Menurut Alfathul, FORDEM NTB ingin memastikan aparat penegak hukum menindaklanjuti laporan secara serius, termasuk melakukan penelusuran terhadap rantai distribusi susu, pihak supplier, mekanisme pengadaan, serta pengawasan dapur MBG.

FORDEM NTB juga tetap pada sikap sebelumnya, yakni meminta Badan Gizi Nasional (BGN) menutup dapur MBG yang terbukti mendistribusikan susu kedaluwarsa, sebagai langkah perlindungan terhadap anak-anak dan menjaga integritas program nasional.

Kami tidak ingin laporan ini hanya berhenti di meja administrasi. Harus ada langkah konkret dan transparan agar publik tahu proses hukum berjalan,” tegasnya.

FORDEM NTB menyatakan akan terus mengawal proses ini dan membuka perkembangan kepada publik sebagai bagian dari kontrol masyarakat terhadap program strategis nasional.

Hingga berita ini diturunkan, pihak Kejati NTB belum memberikan keterangan resmi terkait tindak lanjut laporan yang disampaikan FORDEM NTB. ( red

Personel Ditpolairud Polda NTB Bantu Warga Evakuasi Pohon Tumbang


Newsmetrontb.com_ LOMBOK BARAT
Personel Direktorat Polisi Perairan dan Udara Polda Nusa Tenggara Barat membantu masyarakat Dusun Lilir, Desa Mekar Sari, Kec. Gunungsari Kabupaten Lombok Barat, menyingkirkan pohon tumbang yang menghalangi akses jalan akibat cuaca ekstrem, Jumat (23/1/2026).

Kegiatan tersebut merupakan bentuk kepedulian dan perhatian Polri terhadap masyarakat, khususnya dalam situasi darurat. 

Personel Ditpolairud Polda NTB bersama warga setempat bergotong royong membersihkan batang dan ranting pohon yang menutup badan jalan sehingga akses lalu lintas kembali normal dan aman untuk dilalui.

Direktur Polairud Polda NTB, Kombes Pol Boyke F.S. Samola, S.I.K., M.H., menekankan kepada seluruh personel agar senantiasa hadir dan sigap membantu masyarakat saat terjadi cuaca ekstrem, baik di wilayah perairan maupun di darat.

 Hal tersebut sejalan dengan tugas dan fungsi Polri sebagai polisi penolong masyarakat.

Melalui kegiatan ini, diharapkan dapat meringankan beban masyarakat serta memperkuat sinergi dan kepercayaan antara Polri dan masyarakat. ( red



Friday, January 23, 2026

Polda NTB Matangkan Rakernis Tekankan Efisiensi dan Kualitas Belanja


Newsmetrontb.com_ KOTA MATARAM     
Dalam rangka memperkuat kualitas perencanaan dan pengelolaan anggaran, Polda NTB menggelar Rapat Kerja Teknis (Rakernis) penyusunan kertas kerja RKA-K/L rencana kebutuhan anggaran Satker/Satwil Tahun Anggaran 2027.

 Kegiatan ini dibuka langsung oleh Susilo Setiawan, di Ballroom Hotel Lombok Garden Mataram, Jumat (23/01/2026).

Rakernis diikuti Kabagren Polres/ta jajaran, Kasubbagrenmin Satker Polda NTB, serta seluruh operator SAKTI. Forum ini menjadi ruang strategis untuk menyamakan persepsi dan memperkuat ketepatan perencanaan anggaran sejak awal.

Dalam arahannya, Karo Rena Polda NTB mengingatkan bahwa hingga tahun terakhir Polda NTB konsisten masuk 10 besar Polda se-Indonesia sebagai pelopor kualitas belanja yang baik. 

Capaian tersebut, menurutnya, harus dijaga melalui perencanaan yang terukur, berorientasi hasil (outcome), dan efisien.

Seluruh Polda saat ini menghadapi kebijakan efisiensi, sehingga alokasi anggaran mengalami penyesuaian dibanding tahun-tahun sebelumnya. Karena itu dibutuhkan analisis yang jeli dan perencanaan yang matang dalam penggunaan anggaran,” tegasnya.

Ia juga menekankan pentingnya kehati-hatian dalam menyusun belanja barang. Satker dan Satwil diminta mengukur kemampuan serapan anggaran agar tidak terjadi penumpukan belanja besar yang berisiko tidak terserap hingga akhir tahun anggaran.

Saya berharap seluruh Satker dan Satwil dapat menghindari belanja dengan nominal besar yang tidak realistis penyerapannya. Fokuskan pada kebutuhan prioritas dan manfaat nyata bagi kinerja,” imbuhnya.

Menutup arahannya, Karo Rena mengimbau seluruh peserta mengikuti Rakernis secara serius agar materi dan kebijakan yang disampaikan agar  dipahami dan dapat diimplementasikan secara optimal. 

Melalui Rakernis ini, Polda NTB menegaskan komitmennya menjaga tata kelola anggaran yang efektif, efisien, dan akuntabel demi mendukung pelaksanaan tugas kepolisian yang semakin profesional. ( red



Ini Kata Irwasda Saat Berikan Sambutan di Acara Isra Mi’raj


Newsmetrontb.com_  KOTA MATARAM
Kepolisian Daerah Nusa Tenggara Barat, Kamis  menggelar peringatan Isra dan Mi’raj Nabi Besar Muhammad SAW 1447 H/2026 M, di Masjid Baitussalam Polda NTB.

 Peringatan Isra Mi’raj kali ini mengangkat tema "Memperteguh Keimanan dan Ketaqwaan Personil Polri untuk Masyarakat dalam Aksi Kemanusiaan dan Kepedulian Sosial"  Irwasda Polda NTB Kombes Pol. Dede Ruhiat Djunaedi, S.I.K., M.H. hadir sekaligus menyampaikan sambutan mewakili Kapolda NTB.

Dalam sambutannya, Kombes Pol. Dede Ruhiat mengajak seluruh personel, menjadikan momentum Isra Mi’raj sebagai penguat nilai spiritual dalam pelaksanaan tugas.

Peringatan Isra Mi’raj ini menjadi pengingat, agar setiap personel Polri memperkuat iman dan ketaqwaan, lalu menerapkannya dalam pelayanan yang humanis serta penuh kepedulian sosial,” ujar Irwasda Polda NTB.

Ia menekankan pentingnya keseimbangan, antara profesionalitas tugas kepolisian dan keteladanan sikap di tengah masyarakat. Nilai keimanan diharapkan membentuk karakter personel Polri yang berintegritas, empati, dan bertanggung jawab.

Tausiyah disampaikan Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Mataram, TGH. Muammar Nasrullah. Dalam ceramahnya, Tuan Guru Muammar mengulas perjalanan Isra dan Mi’raj Nabi Muhammad SAW, sebagai sumber inspirasi penguatan akhlak dan pengabdian.

Isra Mi’raj mengajarkan kedisiplinan ibadah, kejujuran, serta tanggung jawab sosial. Nilai ini sangat relevan bagi personel Polri saat mengemban amanah melayani dan melindungi masyarakat,” jelasnya.

TGH. Muammar yang juga salah satu tokoh Nahdlatul Ulama (NU) itu, juga mengingatkan pentingnya kehadiran Polri dengan hati nurani.

Ketika iman kuat, maka tugas dijalankan dengan ikhlas, penuh empati, dan membawa kemaslahatan bagi umat,” ucapnya.

Kegiatan berlangsung khidmat dan penuh kekhusyukan. Melalui peringatan Isra Mi’raj tersebut, Polda NTB berharap nilai spiritual, kemanusiaan, dan kepedulian sosial terus melekat dalam setiap pelaksanaan tugas kepolisian. ( red




Kapolda NTB Ikuti Launching Ditres PPA_PPO


Newsmetrontb.com_ JAKARTA                
Kapolda NTB Irjen Pol. Edy Murbowo, S.I.K., M.Si., mengikuti launching 11 Direktorat PPA-PPO tingkat Polda dan 22 Satres PPA-PPO tingkat Polres se-Indonesia.

Kegiatan launching Direktorat Perlindungan Perempuan dan Anak serta Pemberantasan Perdagangan Orang (PPA-PPO) itu, berlangsung di Aula Awalieddin Djamin, Gedung Bareskrim Polri.

dipimpin langsung Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo. Dalam kesempatan tersebut, Kapolri meresmikan Ditres PPA-PPO di 11 Polda termasuk Polda NTB, serta Satres PPA-PPO di 22 Polres.

Kapolri menegaskan jika pembentukan Direktorat PPA-PPO, sebagai langkah penguatan pelayanan serta perlindungan bagi perempuan, anak, dan kelompok rentan.

Permasalahan korban dari kelompok rentan yang selama ini banyak terjadi di lapangan namun tidak dilaporkan. 

Alhamdulillah, dengan pembentukan Direktorat PPA-PPO ini semua korban bisa terlayani dengan baik,” ungkap Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

Ia juga menyampaikan peran Direktorat PPA-PPO dalam pencegahan tindak pidana perdagangan orang, serta perlindungan bagi masyarakat yang bekerja ke luar negeri.

Ini adalah momentum yang harus kita dorong, sehinggga memberikan perlindungan baik terhadap perempuan dan anak.

 Terhadap korban People Smuggling, ke depan betul-betul kita bisa maksimalkan, kita terus tingkatkan personel kita untuk bisa profesional, dan ini juga membuka kesetaraan gender,” Ungakap Kapolri.

Sementara Kapolda NTB Irjen Pol. Edy Murbowo melalui siaran pers, menyambut positif  launching Direktorat PPA-PPO tersebut. Ia menegaskan kesiapan Polda NTB menjalankan tugas perlindungan secara lebih optimal.

Dengan hadirnya Ditres PPA-PPO di Polda NTB, penanganan kasus perempuan, anak, dan perdagangan orang dapat berjalan lebih fokus, cepat, dan humanis,” ujar Kapolda NTB.

Irjen Pol. Edy Murbowo juga menekankan jika keberadaan Direktorat PPA-PPO sangat penting, sebagai bentuk kehadiran negara bagi korban.

Kami berkomitmen memberikan pelayanan terbaik, perlindungan maksimal, serta memastikan hak-hak korban terpenuhi melalui pendekatan profesional dan empati,” katanya.

Launching itu menjadi tonggak penguatan peran Polri dalam menjaga kelompok rentan, sekaligus meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap penegakan hukum di seluruh wilayah Indonesia, termasuk Nusa Tenggara Barat. ( red




Ad Placement

Pariwisata

Politik

Hukrim