NTB Dorong Transformasi Ekonomi Melalui Industrialisasi - newsmetrontb

Tuesday, June 11, 2024

NTB Dorong Transformasi Ekonomi Melalui Industrialisasi


 MATARAM - Menuju Indonesia Emas 2045, transformaai ekonomi dibutuhkan untuk bersaing secara global. Di Nusa Tenggara Barat, Pemprov gencar melakukan sertifikasi TKDN IK (Tingkat Komponen Dalam Negeri) bagi industri kecil menengah (IKM) seiring program industrialisasi. 


Dalam hal ini Pemprov berupaya memperkuat industri lokal untuk dapat menguasai pasar dalam negeri, terutama melalui pengadaan barang dan jasa pemerintah.


“Sektor industri akan menumbuhkan sektor lain apalagi dengan afirmasi anggaran belanja untuk produk lokal”, ujar Asisten III Ahmad Wirawan mewakili Pj Gubernur dalam sosialisasi dan fasilitasi sertifikat TKDN di Hotel Lombok Plaza, Mataram, Selasa (11/06) yang diselenggarakan oleh Direktorat Jenderal Kementerian Perindustrian Republik Indonesia. 


Kebijakan pemerintah pusat ini diharapkan dapat menekan ketergantungan pada produk impor sekaligus membuka peluang pasar bagi pelaku industri dalam negeri, serta semakin mendorong masyarakat untuk menggunakan produk buatan NTB. 


Kepala Dinas Perindustrian yang diwakili Plt Sekretaria Dinas, Lalu Luthfi mengatakan, saat ini rencana pembangunan industri pariwisata provinsi (RPIP) terus berjalan. NTB berkomitmen mendukung program-program nasional yang dapat meningkatkan potensi industri lokal serta mendukung pertumbuhan ekonomi daerah.


Kegiatan kehadiran pelaku IKM dan pejabat pengadaan barang dan jasa se kabupatwn/kota. 

@lombokepo

Bagikan artikel ini

Tambahkan Komentar Anda
Disqus comments