Perusda KSB Kedepan Akan Sumbangkan 10 Persen Untuk PAD KSB - newsmetrontb

Tuesday, January 7, 2020

Perusda KSB Kedepan Akan Sumbangkan 10 Persen Untuk PAD KSB

Sumbawa Barat - Direktur Perusahaan Daerah yang baru, Muhammad Rizal, S. Sos., M. AP akan menyumbangkan 10 persen untuk pendapatan asli daerah Kabupaten Sumbawa Barat.

Ini akan dilakukan setelah mengukur kekuatan internal di dalam perusda, Strateginya nanti akan disusun lengkap dengan rencana bisnis.

Ia juga menceritakan, Terkait pemberhentian dirinya di salah satu partai, Dia mengatakan bahwa dirinya sudah jauh-jauh hari mengundurkan diri di partai, saat ini sedang berproses, Surat pengunduran dirinya sudah sampai ke DPW.

Dia mengungkapkan bahwa dirinya membutuhkan waktu satu bulan untuk mengukur kebutuhan SDM di perusda, Selanjutnya baru akan kami eksion.

"Menurut PP BUMD bahwa setiap BUMD harus menyusun rencana bisnis, Apabila memungkinkan dengan tenaga yang ada maka tetap akan dipakai, Karena kita juga mengejar efesiensi belanja," jelas Rizal.

Ia menjelaskan, Dalam setahun kita akan menargetkan 10 persen dari pendapatan asli daerah.

Rencana kedepan, Sambung Rizal karna melihat potensi yang ada di KSB, Dirinya akan mengembangkan beras, rotan dan hal-hal yang sudah dijalankan oleh pengurus perusda yang sebelumnya.

Untuk beras, Dia melihat pangsa pasar yang begitu banyak seperti ke Smelter, KEK Mandalika dan masih banyak lagi.

Pengangkatan Muhammad Rizal ini telah ditetapkan oleh Keputusan Bupati Sumbawa Barat nomor 3306 Tahun 2019 tertanggal 30 Desember 2019.

Dengan sudah diangkatnya Direktur yang maka pelaksana tugas Direktur perusahaan daerah Kabupaten Sumbawa Barat Tahun 2019 diberhentikan dan mengangkat Direktur Perusahaan Daerah yang baru dengan periode jabatan selama 2020-2024.

Muhammad Rizal, S. Sos., M. Ap sebagai Direktur Perusahaan Daerah Tahun 2020-2024 dilakukan pengambilan sumpah jabatan di gedung Setda lantai 3. (LNG05)

Bagikan artikel ini

Tambahkan Komentar Anda
Disqus comments