Jalin Silaturahmi Dengan Masyarakat , Kapolres Lombok Timur Kembali Laksanakan Shalat Keliling - newsmetrontb

Thursday, November 19, 2020

Jalin Silaturahmi Dengan Masyarakat , Kapolres Lombok Timur Kembali Laksanakan Shalat Keliling


Lombok Timur
- Selasa 17 November 2020 Pukul 18.30 wita sampai dengan selesai bertempat di masjid  Nurul Yakin Dusun Mapakin Desa Sembalun Lawang Kec Sembalun, Kapolres Lotim AKBP Tunggul Sinatrio S.I.K., M.H., melaksanakan safari Shalat magrib berjamah masjid ke (188), dalam rangka silaturrahmi dengan masyarakat secara langsung sehingga hubungan antara Polri dan masyarakat tidak ada jarak


Hadir juga dalam Sholat magrib berjama’ah tersebut antara lain Kanit Intel Polsek Sembalun, Babinkamtibmas Desa Sembalun Lawang Toga, Toma dan Jama'ah Masjid



Kapolres mengawali arahan dengan memperkenalkan diri kepada jamaah masjid

"

Melalui kesempatan ini saya sengaja keliling untuk sholat berjamaah keliling dari masjid ke masjid dengan tujuan meningkatkan dan mempererat tali silaturahmi kita dan meningkatkan ukquwah islamiah sehingga persatuan dan kesatuan bisa terjalin dengan baik" Tuturnya.


Ia juga menyampaikan terima kasih kepada pengurus, jamaah masjid/mushola dan semua masyarakat karena sudah menerapkan protokol kesehatan, baik pake masker, jaga jarak, membuat tanda-tanda protokol Covid-19.



Dalam kesempatan tersebut ia memaparkan bahwa 9 November 2020 kemarin telah diumumkan bahwa Desa Kembang Kuning  menjadi juara I se-provinsi NTB Lomba Kampung Sehat, selain itu juga Kab Lombok Timur juga terpilih sebagai juara satu juga tempat ibadah tersehat, Bupati Terbaik dan Sekda terbaik se-provinsi NTB.


Lomba tersebut dilakukan untuk selalu menggelorakan pentingnya menjaga protokol Kesehatan dari wabah covid 19. "Alhamdulillah lomba Kampung Sehat masih terus digelorakan oleh pemerintah karena Lomba Kampung Sehat saat ini masih dilombakan karena ada Lomba Kampung Sehat jilid. 2". Alhamdulillah bapak Kapolda NTB kita ini adalah orang yang kreatif ini karena beliau selalu melakukan hal-hal yang bermanfaat untuk Kemaslahatan Umat" Ucapnya.


Ia menjelaskan bahwa kedepan agar gelora Masjid Sehat di Kab Lombok Timur tetap menggelora akan direncanakan untuk memberikan penghargaan kepada masyarakat dan personil TNI Polri yang mempunyai hobby membersihkan masjid. 



Selain membahas tentang Lomba kampung sehat , Kapolres juga mengingatkan agar senantiasa menjaga keamanan dan keharmonisan di wilayah masing-masing dan jangan mudah terprovokasi dan termakan berita-berita hoak oleh orang-orang dan bangsa asing yang ingin menjatuhkan negara. "mari kita jadi masyarakat yang pintar dan taat akan aturan dan anjuran pemerintah"Ungkapnya.


Di akhir sambutannya , Kapolres mengingatkan masyarakat bahwa senantiasa sebagai masyarakat harus pintar agar bisa memahami perkembangan globalisasi sekarang ini sehingga mampu untuk bertahan dari serangan luar yg bisa saja menggunakan berbagai macam cara untuk menguasai kekayaan negara. (*)

Bagikan artikel ini

Tambahkan Komentar Anda
Disqus comments