Wali Kota Ziarah ke Makam TGKH. Muhammad Zainuddin Abdul Madjid - newsmetrontb

Wednesday, November 11, 2020

Wali Kota Ziarah ke Makam TGKH. Muhammad Zainuddin Abdul Madjid


Mataram
- Bertepatan dengan peringatan hari Pahlawan 10 November, Wali Kota Mataram H. Ahyar Abduh melakukan ziarah ke makam TGKH. Muhammad Zainuddin Abdul Madjid, yang bertempat di Pancor, Lombok Timur, Senin (10/11/2020).


Kunjungan ziarah dilaksanakan bersama rombongan Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kota Mataram.


Saat ziarah, Wali Kota Mataram berserta rombongan berdzikir dan berdo’a dengan khidmat untuk keselamatan pahlawan nasional TGKH. Muhammad Zainuddin Abdul Madjid.


Dalam kesempatan wawancara, Wali Kota Mataram H. Ahyar Abduh memaknai hari pahlawan yang jatuh pada 10 november tersebut sebagai  momentum yang harus dimanfaatkan untuk mengenang jasa-jasa besar TGKH. Muhammad Zainuddin Abdul Madjid.


Ahyar menilai perjuangan TGKH. Muhammad Zainuddin Abdul Madjid dalam kemajuan berpikir masyarakat baik dalam bidang sosial, pendidikan, dan keagamaan telah memeberikan dampak bagi masyarakat luas, “sehingga beliau ditetapkan sebagai pahlawan nasional” ujarnya. 


Dari peringatan ini, Ahyar mengajak generasi penerus untuk menjadikan TGKH. Muhammad Zainuddin Abdul Madjid  sebagai teladan dan bersemangat dalam melanjutkan perjuangan beliau. (*)

@lombokepo

Bagikan artikel ini

Tambahkan Komentar Anda
Disqus comments