Kodim 1628/KSB Bersama Perserikatan Muhammadiyah Sumbawa Barat Gelar Karya Bhakti - newsmetrontb

Monday, September 20, 2021

Kodim 1628/KSB Bersama Perserikatan Muhammadiyah Sumbawa Barat Gelar Karya Bhakti

Sumbawa Barat - Guna membudayakan hidup bersih di masa pandemic Covid 19 yang melanda Dunia Kodim 1628/Sumbawa Barat bersama Perserikatan Muhammadiyah Sumbawa Barat gelar Karya Bhakti pembersihan di daerah pariwisata pesisir pantai Balad Kabupaten Sumbawa Barat.

Hal tersebut disampaikan dalam keterangan tertulis Dandim 1628/SB Letkol Czi. Sunardi ST,M.IP., disela sela kesibukannya, Minggu, (19/09/2021).

Dandim menjelaskan sangat penting untuk kita gaungkan budaya hidup bersih dan sehat lebih lebih di masa pandemic Covid 19 sebagai salah satu upaya mencegah menyebarnya virus penyakit selain itu juga untuk  menjaga kelestarian alam serta lingkungan.

Lanjut Dandim, tidak kalah penting dengan hidup bersih terutama dari pencemaran sampah sampah organik dengan demikian kita sudah ikut menjaga ekosistem di wilayah pesisir pantai termasuk biota laut.

"Untuk itu anggota Kodim 1628/Sumbawa Barat bersama Perserikatan Muhammadiyah Sumbawa Barat memilih lokasi bakti sosial pembersihan di sekitar pantai balad mengingat sebagai salah satu destinasi wisata yang ramai dikunjungi terutama pengunjung  lokal  yang sebagian masih belum disiplin dalam membuang sampah, kegiatan ini juga sekaligus mengedukasi dengan harapan dapat meningkatkan kesadaran budaya hidup bersih peduli dengan keberhasihan lingkungan sekitar," harap Dandim
 
Saya berterima kasih banyak kepada PC.IMM Sumbawa Barat, PDM, AISYIYAH, PDPM, NA ,BEM CORDOVA ,KABAR BUMI, CAFE CLIMBER, BUMI GORA Serta Mahasiswa KKN dari Universitas Muhammadiah Mataram yang tergabung dalam Perserikatan Muhammadiyah Sumbawa Barat telah ikut berpartisipasi dalam kegiatan ini dan semoga kegiatan ini menjadi ajang silaturahmi dengan anggota Kodim 1628/Sumbawa Barat.

Bagikan artikel ini

Tambahkan Komentar Anda
Disqus comments