Babinsa Bersama Warga Lakukan Gotong Royong Bersihkan Area Pinggir Jalan - newsmetrontb

Sunday, July 7, 2019

Babinsa Bersama Warga Lakukan Gotong Royong Bersihkan Area Pinggir Jalan

Bergotong royong membersihkan area pinggir jalan dan area pemukiman warga dusun Maluk Loka Desa Maluk Kecamatan Maluk
Sumbawa Barat - Bintara Pembina Desa (Babinsa) dalam kegiatan di wilayahnya biasanya melaksanakan Binter, yakni pembinaan terhadap kondisi geografi, demografi dan kondisi sosial untuk menyiapkan ruang alat dan kondisi juang yang tangguh (RAK juang yang tangguh).

Kondisi ini terlihat dari seberapa hubungan serta kedekatan antara Babinsa dengan warga masyarakat yang ada diwilayah binaannya. Hal ini menjadi tolak ukur keberhasilan seorang Babinsa dalam melaksanakan Binter.

Seperti yang dilaksanakan oleh Babinsa Maluk Serma Edy Busrah, beserta Babinkantibmas memanfaatkan hari libur untuk menggerakkan warga masyarakat dusun Maluk Loka Desa Maluk Kecamatan Maluk untuk bekerja sama dengan bergotong royong membersihkan area pinggir jalan dan area pemukiman warga dusun Maluk Loka Desa Maluk Kecamatan Maluk.

Menurut Danramil 1628-02/ Sekongkang Kapten Cba Agus. SH, Babinsa sebagai ujung tombak satuan TNI AD harus bisa menembus ke semua lini kehidupan warga. Babinsa harus bisa merebut hati rakyat dan harus bisa diterima oleh semua lapisan masyarakat ditempat dimana dia bertugas.

"Harus mendapatkan tempat di hati masyarakat. Dengan demikian, maka Babinsa tidak kesulitan dalam melaksanakan tugas pembinaan teritorial diwilayah binaan," jelas Kapten Cba Agus, SH.

Ditambahkannya, sebagai Babinsa dalam kesehariannya harus bisa menjadi contoh dalam sikap, tutur kata dan perbuatannya. Babinsa harus bisa mengatasi persoalan dan kesulitan masyarakat dengan selalu bekerja sama, berkoordinasi serta membina hubungan komunikasi aktif dengan mitra karibnya," tutup Kapten Cba Agus SH. (Ibrahim)

Bagikan artikel ini

Tambahkan Komentar Anda
Disqus comments